Pasardesaku.com - Minggu tanggal 17 November yang lalu, untuk kali kedua saya mengunjungi Waduk Gunung Rowo yang terletak di Kecamatan Tlogowungu Kabupaten Pati, setelah tahun 2021 lalu mengunjungi tempat yang sama.
Seperti namanya, tempat wisata ini menawarkan pemandangan waduk penampungan air, karena bulan November ini di kawasan Pati belum banyak curah hujan, air di waduknya tinggal sedikit, mungkin jika berkunjung di bulan Januari, Fabruari atau Maret bakal menemukan air waduk yang penuh.
Saya dan seorang teman memilih bersantai di saung pinggir waduk, tepatnya Warung Pak Harno dan memesan menu ayam goreng, nila bakar, es jeruk dua, kopi jolong satu, nasi serta mendoan. Total habis Rp 115.000 sudah termasuk bungkus menu gurame bakar satu.
Masih cukup terjangkau dengan rasa yang disajikan kalau kata anak sekarang worth it lah.
Sambil menikmati menu yang kami pesan, pengunjung bisa menikmati waduk air yang berombak tipis-tipis tertiup angin, kita juga bisa melihat beberapa warga lokal yang sedang menjala dan memancing iklan di tengah waduk menaiki rakit dari bambu.
Bagi sobat warga Pati atau kebetulan lagi main ke Pati, tempat wisata Waduk Gunung Rowo bisa jadi destinasi alternatif untuk melihat pemandangan lereng gunung, air dan menikmati kuliner yang khas.
Semoga bermanfaat sampai jumpa.