Manfaat Hobi Memelihara Ikan Hias Dalam Aquarium Bagi Balita, Anak-anak dan Remaja di Desa Guna Mengurangi Kecanduan HP - Pasar Online-e Wong Tegalharjo | Pasardesaku
Artikel off@Baca
Manfaat Hobi Memelihara Ikan Hias Dalam Aquarium Bagi Balita, Anak-anak dan Remaja di Desa Guna Mengurangi Kecanduan HP

Manfaat Hobi Memelihara Ikan Hias Dalam Aquarium Bagi Balita, Anak-anak dan Remaja di Desa Guna Mengurangi Kecanduan HP

Artikel off@Baca
Pejelasan singkat:
Artikel ini membahas tentang Manfaat Hobi Memelihara Ikan Hias Dalam Aquarium Bagi Balita, Anak-anak dan Remaja di Desa Guna Mengurangi Kecanduan HP

Deskripsi Produk dan Jasa





pasardesaku.com - Memiliki hobi dalam hidup ada banyak manfaatnya selain sebagai hiburan dan healing. Hobi juga banyak jenisnya dari yang sederhana, murah hingga yang rumit dan butuh biaya mahal.

Lewat postingan kali ini, kami ingin berbagi tentang manfaat hobi memelihara ikan hias di aquarium untuk warga desa terutama anak-anak dan remaja.

Seperti yang kita tahu, bahwa semenjak era gadget merambah semua kalangan anak-anak dan remaja jadi kecanduan bermain handphone. Bagi balita dan anak-anak kecanduan bermain HP ini bisa berdampak pada kesehatan mata dan kecerdasan emosional.

Beberapa kasus ditemukan perkembangan anak yang lebih lambat dari kebanyakan anak yang lain karena terlalu sering bermain HP, misalnya kemampuan berbicara, kemampuan berjalan, kemampuan bersosialisasi, kemampuan konsentrasi dan emosi yang kurang stabil cenderung mudah marah dan menangis. Oleh karena itu balita dan anak-anak perlu dibatasi dalam bermain HP.

Belum lagi jika ditelaah lebih lanjut, banyak konten yang seharusnya tidak boleh dilihat oleh balita dan anak-anak, misalnya kata-kata yang kasar, video kekerasan dan banyak lagi konten tidak mendidik dan tidak sesuai umur lainnya.

Dalam hal ini, peran orang tua sangat penting, alih-alih memberikan HP sebagai cara instan membuat anak anteng justru orang tua harus tertib membatasi anak bermain HP, selain dampak negatif di atas, kesehatan mata juga penting jadi pertimbangan, terlalu sering melihat HP bisa membuat mata balita dan anak-anak cepat lelah serta jangka panjang bisa berakibat rabun dekat dan jauh.

Banyak alternatif lain agar balita dan anak-anak tidak terlalu kecanduan HP misalnya dengan mengajak bermain permainan edukatif, sosialisasi dengan anak sebaya dan seperti judul artikel di atas, memiliki hobi seperti memelihara ikan dalam aquarium bisa jadi alternatifnya bahkan untuk para remaja.

Dengan memiliki hobi memelihara ikan, anak jadi punya tanggung jawab setidaknya setiap hari mereka akan memberi makan ikan hiasnya agar tetap hidup, sesekali membersihkan air dan mengamati perkembangan sang ikan peliharaan.

Kebiasaan yang terkesan sepele di atas bisa menumbuhkan rasa tanggung jawab dan empati pada anak, menyayangi makhluk hidup lain dan menumbuhkan rasa peduli. 

Melakukan kegiatan yang digemari membuat tubuh anak mengeluarkan hormon endorfin yang menciptakan rasa bahagian dan antusias terhadap sesuatu. 

Selain manfaat di atas, memeilhara ikan hias dalam aquarium juga bisa jadi ajang pembelajaran bagi balita dan anak-anak, misalnya tentang ikan yang hidup di air bernafas menggunakan insang, ada beberapa jenis tanaman yang bisa hidup di air, prinsip kerja pompa air, kenapa kaca transparan, jenis-jenis dan nama-nama ikan hias dan masih banyak lagi yang lainnya.

Baik pembaca yang budiman, demikian tadi postingan kita kali ini tentang Manfaat Hobi Memelihara Ikan Hias Dalam Aquarium Bagi Balita, Anak-anak dan Remaja di Desa Guna Mengurangi Kecanduan HP, tentu hobi lain juga bisa dan dalam kesempatan yang lain akan kita bahas, prinsipnya sebisa mungkin hobinya sederhana, biaya murah dan bisa dilakukan banyak orang.

Semoga bermanfaat sampai jumpa.



Penulis
Kang Mad
Silahkan Tinggalkan Komentar: